First Step 2018

Pembukaan
Pameran Hari Pertama
Kunjungan Dosen
Pameran Hari Kedua
Pameran Hari Ketiga
Salah Satu dari 3 Kreator Terbaik (Meet the Artist)
Salah Satu dari 3 Kreator Terbaik (Meet the Artist)
Salah Satu dari 3 Kreator Terbaik (Meet the Artist)
Gambreng (Gambar Bareng, Asyik Bareng!)
Pengunjung Memainkan Game
Kunjungan dari Prodi Lain
Kunjungan dari UNIKA
Pelaksanaan : 2018-09-17 s/d 2018-09-19
Program studi Desain Komunikasi Visual (DKV) merupakan program studi yang menuntut mahasiswa terus berkarya dengan memanfaatkan kreatifitas dan inovasi yang selalu berkembang. Untuk membuktikan kemampuan yang dimiliki oleh mahasiswa DKV, maka mahasiswa membutuhkan wadah sebagai apresiasi karya mahasiswa DKV. Sesuai dengan program kerja Himpunan Mahasiswa DKV maka kami akan mengadakan Pameran Awal Tahun First Step sebagai sarana untuk mengapresiasikan karya mahasiswa DKV. First Step merupakan agenda tahunan yang diambil setiap orang untuk melakukan sesuatu, yaitu langkah pertama yang dilakukan untuk menentukan tekad dan nasib kita sendiri. Menentukan arah karya apa yang kita buat dan sebagai identitas diri. Pameran First Step pada tahun ini mengambil tema transisi dengan tajuk Labirin, adapun konsep dari Labirin ini bermaksud sebagai sarana dalam perubahan dalam mencari jati diri dengan melewati jalan berliku namun hanya memiliki satu jalan keluar dengan sebagai hasil dari proses perubahan dalam pencarian jati diri. Perjalanan tersebut divisualisasikan sebagai perjalanan para mahasiswa baru yang akan mendapatkan banyak pengalaman setelah memasuki jenjang perkuliahan. Pada pameran kali ini kami menargetkan 50 karya diantaranya berupa karya manual, digital, kriya, videografi dan animasi. Karya manual meliputi poster, ilustrasi, lettering dan komik strip. Karya digital meliputi poster, ilustrasi, komik strip, fotografi desain, karakter dan modeling 3D. Untuk karya kriya merupakan karya instalasi dengan ukuran maksimal panjang 30 cm, lebar 30 cm dan tinggi 30 cm. Videografi maksimal 5 menit sedangkan animasi maksimal 1 menit. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Pameran First Step kali ini memunculkan inovasi-inovasi baru yaitu Meet the Artist dan Gambreng (Gambar Bareng). Meet the Artist sendiri merupakan sesi dimana para kreator 3 karya terbaik akan diundang dan akan menjelaskan tentang karya mereka. Sedangkan untuk Gambreng (Gambar Bareng) merupakan ajang bagi para pengunjung yang ingin menuangkan kreatifitas mereka secara bebas dengan menggunakan media kertas yang akan dipasang pada partisi sepanjang pameran berlangsung. Pameran yang selalu diadakan tiap tahun ini menjadi perkenalan sekaligus sebagai pesta penyambutan bagi mahasiswa baru angkatan 2018, yang menampilkan karya-karya mahasiswa DKV Udinus dari setiap angkatan yang bertujuan untuk membangkitkan semangat inspirasi semua mahasiswa DKV.

Kalender Akademik

Biro Kemahasiswaan

Biro Kemahasiswaan merupakan unit yang berfungsi untuk mengelola berbagai macam pelayanan kepada mahasiswa dan alumni UDINUS. Biro Kemahasiswaan mengelola rrusan Kemahasiswaan, termasuk kegiatan ekstrakurikuler mahasiswa (UKM), organisasi mahasiswa, manajemen beasiswa dan urusan Alumni, termasuk organisasi alumni, pendataan kepindahan pegawai, sosialisasi lowongan pekerjaan

Alamat

Gedung A Lantai 1
Universitas Dian Nuswantoro
Jl. Nakula No. 5-11
Semarang

Designed and Developed by
PSI UDINUS
Top